Powered By Blogger

Sabtu, 27 Maret 2010

KAIN TENUN BALIGE








Balige adalah salah satu kota di Sumatera Utara yang merupakan ibukota dari Toba Samosir yang terkenal dengan Danau Toba nya. Salah satu komoditas terkenal dari kota Balige adalah kain tenun yaitu sarung atau sering juga disebut mandar. Seperti yang diketahui oleh masyarakat Balige bahwa barang tersebut adalah hasil kreativitas masyarakat balige sendiri. Kain tenun ini diproduksi oleh industri kecil yang ada di balige. Pengusaha kain tenun yang ada di daerah ini sudah menggeluti usaha ini selama bertahun-tahun.
Kain tenun ini memiliki multi fungsi, kain tenun ini biasanya digunakan masyarakat sebagai pembungkus bayi agar bayi tersebut tetap hangat, sarung untuk shalat, bahkan saat ini digunakan sebagai taplak meja, gorden pintu dan jendela, sarung bantal, seprei tempat tidur yang dimodifikasi sesuai selera bahkan kain tenun ini dapat dibentuk menjadi pakaian modern baik pakaian untuk pria maupun wanita. Masih banyak lagi fungsi dari kain tenun ini tergantung si pengguna mengalihkan fungsi mandar tersebut.
Jika dilihat dari kualitasnya, kain tenun ini tidak kalah dari produk luar. Kain tenun ini tahan bertahun-tahun, tidak luntur dan harganya pun dapat dijangkau oleh konsumen dari kalangan bawah hingga konsumen konsumen kalangan atas. Motif kain tenun ini adalah kotak dan garis dengan warna yang bermacam macam.

TIOMA TEX adalah salah satu perusahaan yang membuat kain tenun yang beralamat di Jl. Muliaraja Balige. Merk kain tenun perusahaan TIOMA TEX adalah “ TIGA IBU”.

Bagi konsumen bisa langsung melihat proses pembuatan sarung ini jika berkunjung ke Balige. Kain tenun ini bisa didapatkan langsung dari perusahaan TIOMA TEX atau dari pedagang kain yang ada di pasar tradisional Toba Samosir.

Tidak ada komentar: